1. Logo IKAMAGI berbentuk perisai lapis
2. Pita IKAMAGI melambangkan identitas organisasi, yaitu Ikatan Keluarga Mahasiswa Diploma Gizi Indonesia ( IKAMAGI )
3. Perisai Lapis melambangkan sebuah ikatan perlindungan internal maupun eksternal yang dapat mendukung lancarnya roda kegiatan organisasi
4. Mata Pena melambangkan pencerahan menuliskan ilmu tersirat maupun tersurat yang berguna untuk kesejahteraan masyarakat
5. Buku melambangkan sumber ilmu yang selalu memayungi organisasi yang berwawasan kritis, kreatif, dan egaliter
6. Palang hijau ( Bakti Husada ) melambangkan bahwa ilmu gizi berada dalam naungan Bakti Husada yang selalu mendukung program – program kesehatan pemerintah
7. Peta Indonesia melambangkan bahwa anggota IKAMAGI berasal dari jurusan / Akademi Gizi se – Indonesia tanpa terkecuali yang bersatu dalam Ikatan Bhinneka Tunggal Ika
8. Segitiga melambangkan tiga sisi yang saling berkaitan, dua sisi bawah melambangkan hubungan IKAMAGI dengan masyarakat dan lingkungan, kemudian sisi teratas melambangkan bahwa IKAMAGI berdasar pada asas Ketuhanan Yang Maha Esa
9. Padi dan Kapas melambangkan kemakmuran, sebagai calaon Ahli Madya Gizi ( dalam wadah IKAMAGI ) harus dapat memanfaatkan segala potensi sumber daya pangan yang ada di Indonesia untuk meningkatkan derajat kesehatan Indonesia
10. Merah Putih melambangkan keberanian dan kesucian dalam berpikir, berkata, dan bertindak
11. Warna Hijau – Kuning melambangkan kedamaian
Ikatan Keluarga Mahasiswa Diploma Gizi Indonesia | Indonesian Student Association of Nutrition Diploma
Selasa, 12 Februari 2013
Visi dan Misi
VISI
IKAMAGI ialah organisasi yang
menjadi motor, dinamisator, stabilisator, mediator dan monitor serta menjadi wadah kerja
sama lintas kampus mahasiswa Diploma Gizi seluruh Indonesia untuk
mengoptimalkan segala potensi yang ada dan berperan aktif dalam membantu
pemerintah mengentaskan permasalahan pangan dan gizi masyarakat Indonesia dalam
mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
MISI
1. Meningkatkan tanggung jawab
mahasiswa Diploma Gizi untuk mengaplikasikan ilmu yang didapat sebagai dasar
untuk membantu kehidupan masyarakat yang bebas dari krisis pangan dan bebas
dari permasalahan gizi.
2. Mengembangkan wawasan baik ilmu Gizi
Klinik, Gizi Masyarakat, Gizi Institusi, dan Teknologi Pangan dalam bentuk
kegiatan bersama dan pertukaran informasi antar Mahasiswa Diploma Gizi seluruh
Indonesia.
Selayang Pandang IKAMAGI
IKAMAGI adalah . . .
IKAMAGI (Ikatan
Keluarga Mahasiswa Diploma Gizi Indonesia) merupakan sebuah organisasi
kemahasiswaan yang berlandaskan Pancasila dan UUD 1945, berasaskan
kekeluargaan dan kebersamaan
serta menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan Bhineka Tunggal
Ika, bersifat
terbuka sebagai
wadah mahasiswa Perguruan Tinggi Diploma Gizi se – Indonesia
Tujuannya . . .
Tujuannya . . .
IKAMAGI sebagai wadah untuk menampung dan menyalurkan
aspirasi mahasiswa Diploma Gizi se-Indonesia. IKAMAGI dibentuk dari mahasiswa
oleh mahasiswa untuk mahasiswa dan masyarakat Indonesia.
Keanggotaannya
. . .
Keanggotaan IKAMAGI adalah seluruh mahasiswa Diploma
Jurusan/Akademi Gizi se-Indonesia yang tercatat secara akademik serta Alumni
yang berkenan mengikuti IKAMAGI.
Kegiatannya . . .
1.
General Assembly
a.
Rapat Kerja Nasional, dilaksanakan di awal periode
b.
Musyawarah Wilayah, dilaksanakan di tengah periode
c.
Musyawarah Nasional, dilaksanakan di akhir periode
2.
Annual Events
a.
Peringatan Hari Ulang Tahun IKAMAGI
b.
Peduli Gizi IKAMAGI (Daerah Gizi Buruk, dll)
c.
Sarasehan IKAMAGI
Langganan:
Postingan (Atom)