RITA ISMUNINGSIH J300101021
Program Studi Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Muhammadiyah
Surakarta.
Jl. A. Yani, Tromol Pos 1 Pabelan Kartasura Surakarta.
PENGARUH
KONSUMSI LEMAK TERHADAP TEKANAN DARAH PENDERITA HIPERTENSI RAWAT JALAN DI PKU
MUHAMMADIYAH SURAKARTA
PENDAHULUAN
: Hipertensi adalah tekanan darah mencapai 140/90 mmHg. Salah satu
faktor penyebab hipertensi adalah asupan makan. Konsumsi tinggi lemak dapat
menyebabkan tekanan darah meningkat.
TUJUAN
: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsumsi lemak
terhadap tekanan darah penderita hipertensi rawat jalan di Rumah Sakit PKU
Muhammadiyah Surakarta.
METODE
: Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif observasional dengan
metode pendekatan cross sectional. Kebiasaan
konsumsi lemak diukur dengan menggunakan FFQ (Food Frecuency Qustioner) dan tekanan darah diambil dari rekam
medis pemeriksaan terakhir di rumah sakit. Uji hubungan menggunakan uji Pearson Correlation.
HASIL
: Dari hasil analisa univariat didapatkan tekanan darah responden
sebagian besar tidak terkendali sebesar 25 responden (83,3%) dan konsumsi lemak
responden sebagian besar baik sebesar 22 orang (73,3%). Dari uji Pearson Correlation menunjukkan hasil
analisa konsumsi lemak terhadap tekanan darah penderita hipertensi di RS PKU
Muhammadiyah Surakarta dengan nilai p=0,150 (>0,05) yang berarti tidak ada
pengaruh konsumsi lemak terhadap tekanan darah penderita hipertensi dengan
persentase 77,3%.
KESIMPULAN
: Tidak ada pengaruh konsumsi lemak terhadap tekanan darah penderita hipertensi
rawat jalan di RS PKU Muhammadiyah Surakarta.
KATA KUNCI
: Konsumsi lemak, tekanan darah
KEPUSTAKAAN : 1992-2013
Tidak ada komentar:
Posting Komentar